- Berita, Internasional, Olahraga

Putri KW Juara Tunggal Putri Ceko Terbuka

up2date.id, BRNO- Pebulutangkis muda Indonesia,  Putri Kusuma Wardani, tampil sebagai juara tunggal putri Ceko Terbuka 2021 usai mengubur ambisi wakil Malaysia, Siti Nurshuhaini, dua gim langsung, 21-16 dan 21-5.

Bertarung di City Hall Vodova, Brno, Ceko, Ahad (25/10), ini menjadi gelar juara kedua Putri di 2021.  Sebelumnya, Mei lalu, dia juga sukses menjuarai Spanyol Masters.

“Alhamdulillah saya juara di Czech Open. Ini tentu sangat menyenangkan, apalagi gelar ini saya raih di negara lain. Kemenangan ini tentu juga untuk PBSI, pelatih, dan masyarakat Indonesia yang mendukung saya,” ucap Putri dalam keterangan PBSI, kemarin.

Gelar ini, lanjut pebulutangkis berusia 19 tahun asal PB Exist Jakarta ini, juga dipersembahkan untuk kado ulang tahun Papa yang jatuh tanggal 18 Oktober lalu.

Baca Juga: Indonesia Berjaya di Denmark Junior Open 2021

Putri mengaku penampilannya sangat terbantu dengan pengalaman membela tim beregu campuran Piala Sudirman dan tim beregu putri Piala Uber.

Setelah sukses di Ceko Terbuka, Putri bersiap menuju kejuaraan Belgia International Challenge yang dijadwalkan digelar 27 Oktober mendatang. Pemain kelahiran Tangerang, Banten, berharap dapat kembali menorehkan hasil terbaik.

Selain Putri, Indonesia juga meloloskan ganda putri, Febby Valencia Dwijayanti Gani/Jesita Putri Miantoro ke final. Namun pasangan ‘Merah Putih’ itu takluk 15-21, 21-16, dan 17- 21 dari Anna Ching Yik Cheong/ Teoh Mei Xing (Malaysia).

Sementara di ajang Denmark Junior, Indonesia juga menyabet satu gelar di ganda putri setelah terjadi duel senegara di final, kemarin. Pasangan Meilysa Trisas Puspita Sari/Rachel Allessya Rose unggul atas Savira Nurul Husnia/Kelly Larissa dengan dua gim langsung, 21-7 dan 21-10.

Indonesia juga meloloskan finalis di tiga nomor lain, yakni Bilqis Prasista (tunggal putri), Yohanes Saut Marcellyno (tunggal putra), dan Muhammad Rayhan Nur Fadillah/Rahmat Hidayat (ganda putra), tetapi harus puas menjadi runner-up. (yob/foto: badmintonphoto)

 

2 thoughts on “Putri KW Juara Tunggal Putri Ceko Terbuka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *